Buscar

Páginas

...........................

sebut saja, itu sebuah harapan..
atau sebuah cita-cita
yang menggetarkan hati dan mengukir senyum bahagiaku walau hanya membayangkannya saja.
tapi, buatku, tak cukup, inginku lebih dari itu..


 ya Allah, bantu aku dari sisi-Mu.

  

 fight till the end! ;)

TINTA part 2

saling menanyakan kabar..
 terkadang pula berbagi cerita; dalam menunggu datangnya sang perantara mulia..

dan setelah majelis terbuka..
terdengarlah nada-nada indah bacaan Qalamullah; mendalami makna dibalik sebuah makna
menyimak kisah-kisah salaf terdahulu..
menggoreskan pena di atas lembaran kertas putih dengan ilmu-ilmu yang hakiki
dan melafalkan ayat demi ayat, doa demi doa,  seiring kemampuan kita..


hanya satu kata yang bisa dada ini mengucap;
bahagia

entah kenapa, mungkin Rabb kita sedang menunjukkan bahwa,
inilah salah satu kenikmatan! yang tidak semua orang dapat turut merasakannya..
kenikmatan ukhuwah,
kenikmatan hati,
namun mengapa?
hanya segelintir orang yang mampu istiqomah terhadapnya?

................................................................................................................................................

TINTA part 1

cklik!
assalamu'alaykum..

senyum merekah, penyambutan hangat, sapaan ramah, dan jabatan lembut..



 inilah bagian yang kurindukan tiap pekannya.

tentang "kisah tinta"


memories

matahari tersenyum menatap dan menyentuh wajahku dengan cahaya hangatnya seolah menyadarkan kembali bahwa hari-hariku kini tak seperti biasa. 

jika kemarin, jam segini sudah bergegas terburu-buru, terbangun sholat subuh, loncat ke kamar mandi, mondar-mandir, menginginkan semuanya berjalan cepat sebelum waktu terlambat ke sekolah. 

yah. hari ini berbeda, aku tak lagi merasakan itu semua. waktuku kini lebih ternikmati oleh kegiatan-kegiatan santaiku di rumah. baca buku, online, ngaji, nonton, bersih-bersih rumah, dan seabrek kegiatan lainnya yang kusukai. hari-hari putih abu-abuku telah sampai pada episode akhir. hari-hari berlalu setelah Ujian Nasional.. 

aku tak lagi ke sekolah, bertemu teman-teman, mengucap salam pada guru-guru, menyapa ramah adik-adik, tugas-tugas menumpuk,serta kesibukan KURMA/PMR/OM yang sangat kurindukan. 

huft~ sedih juga rasanya.. mengalami perpisahan dengan pengalaman itu semua.. bayangku melayang tentang kebersamaan, persahabatan yang terngiang di telinga, mencoba bernostalgia dengan ingatan semata. KNPI menurutku menjadi saksi bisu atas semua "seru-seruan"-nya "anak-anak ayam" (:P), Masjid Nur Wahyu Syamsi juga tak kalah menjadi rekaman kami dalam kekompakan ukhti-ukhti dalam kegiatan dengan satu tujuan dakwahnya. basecamp tempat ngumpul, teman-teman kelas yang lucu-lucu unyunyu pun teringat kembali.  

semua kenangan ini terlalu sulit tuk dilupakan  

but i know that it's not the The End of my High School story, it's a start for me to grow up more than just like a girl 

Thank you Allah ;) for the great Experience for me, 
you know, 
it's really an awesome part of my beatiful life 
Alhamdulillah 
mari berterima kasih pada Sang Maha Perangkai Episode Terindah kita, Allah :)