Buscar

Páginas

Ghuraba





Ghuraba

Apakah Ghuraba itu ? banyak orang-orang yang mungkin belum tahu arti dari Ghuraba ini..
Ghuraba berarti keterasingan,

Apakah anda menyukai sebuah keterasingan ? hmm mungkin sebagian besar anda mengatakan tidak,

Namun,

Sadarkah anda bahwa sebuah keterasingan itu lebih berharga, lebih manis, lebih menyenangkan, dari sebuah popularitas dan kesenangan dunia ?

Yah, hanya orang yang percaya, yakin dengan kepercayaannya, dan melakukan apa yang telah dia percaya dari buah lisan baginda besar Rasulullah Muhammad SAW.

Beliau telah terbiasa dengan keterasingan itu, dan beliau “enjoy it”.. karena beliau YAKIN bahwa tiap-tiap perbuatannya insyaAllah menyenangkan hati kekasihnya, Allah Azza Wa Jalla.

Anda mungkin akan merasa bingung, apa enaknya merasa asing? Jika anda ingin tahu, maka cobalah menjadi asing.. karena jika anda tak pernah mencoba, maka anda tak akan pernah tahu rasanya.

Menjadi asing lah wahai saudariku karena perbuatan fisikmu…
Menjadi asing lah wahai saudariku karena dzikir jiwamu…
Menjadi asing lah wahai saudariku karena rasa malumu…
Menjadi asing lah wahai saudariku karena rasa takutmu…
Menjadi asing lah wahai saudariku karena penampilanmu dalam balutan hijab yang syar’i…

Sesungguhnya Allah sangat mencintai orang-orang asing yang ikhlas diantara kalian. Dan jika Allah telah mencintai kalian, maka seluruh penduduk langit dan bumi juga turut mencintai kalian..
Islam datang dalam keadaan asing, berjalan dalam keadaan asing, dan kembali dalam keadaan asing.

Dan setelah kalian menjadi asing, maka lihatlah hati kalian menari dengan gembira karena pemiliknya berada di titian yang dicintai Rabb-nya.



-Proud to be the Strangers-

0 comments:

Post a Comment